Wednesday, March 2, 2016

Manfaat Lemon Bagi Penderita Asam Lambung


Apakah anda pernah mengalami sakit di perut setelah makan, perasaan begah setelah makan, dan mual ketika anda selesai makan ? Waspada terhadap gangguan pada lambung anda.

Asam lambung akan berbahaya bagi tubuh kita bila produksinya sangat tinggi dan dapat melukai tukak lambung. Dan, apabila asam lambung sudah parah dapat menyebabkan penyakit refux asam lambung atau disebut GERD yang ciri-cirinya adalah dada terasa seperti tertusuk ketika bernafas atau dada mengembang, Rasa terbakar di dada, bahkan ada beberapa kasus yang dapat mempengaruhi organ jantung. Oleh karena itu waspada terhadap gangguan ini.

Apakah anda sering bersendawa ketika selesai makan ? Bila jawaban anda iya, waspada terhadap gangguan asam lambung. Untuk lebih jelasnya mari kita bahas asam lambung terlebih dahulu.

Asam lambung merupakan zat asam yang kuat yang diproduksi oleh lambung untuk menghancurkan dan membunuh kuman yang masuk ke dalam lambung. Karena setiap makanan yang masuk ke dalam tubuh tentunya tidak semua terbebas dari kuman. Produksi asam lambung akan meningkat ketika lambung secara tiba-tiba terisi dengan makanan yang keras atau lama tidak memproses makanan. Biasanya terjadi ketika anda makan terlalu cepat dan terburu buru. Ciri yang sangat terlihat adalah ketika selesai makan, anda bersendawa. Berarti produksi asam lambung sangat tinggi.

Nah untuk mengurangi resiko produksi asam lambung yang tinggi, biasakan untuk makan secara perlahan dan mengunyah sampai lembut serta mengkontrol pola makan kita secara teratur, jangan sampai anda terlambat untuk makan.

Selain karena kebiasaan yang buruk, meningkatnya asam lambung juga dipengaruhi oleh sebab lainnya yaitu penyakit Maag. Maag dapat memicu peningkatan asam lambung, walaupun tidak selalu.

Kemudian bagaiman cara menyeimbankan asam lambun? Jawabannya adalah buah Lemon. Karena asam lambung bersifat asam, untuk menetralisirnya menggunakan campuran basa / alkali. Jeruk Lemon memang rasanya adalah asam, namun kandungannya bersifat basa, sehingga untuk penderita maag tidak perlu khawatir karena Lemon tidak akan memperburuk Maag anda.

Cara mengkonsumsinya adalah dengan membuat cairan bersifat basa / alkali. Pertama cuci buah lemon segar. Kemudian tanpa dikupas potong secara horisontal menjadi 3 sampai 4 bagian. Kemudian masukkan potongan-potongan tersebut ke dalam 1500 ml air putih siap minum. Biasanya saya memasukkan ke dalam teko minuman. Tunggu sampai kurang lebih 3-5 menit. Biarkan proses pengubahan air yang sifatnya netral menjadi air basa / alkali. Setelah itu anda bisa mengkonsumsinya sebelum makan untuk menetralisir asam lambung anda.

Demikian informasi yang dapat saya share semoga membatu anda. Terima kasih.

1 komentar:

Monggo dikomentari - Please add your comment